3 Tempat Wisata Populer di Bogor saat Pandemi
12 October 2020 343x Uncategorized
3 TEMPAT WISATA POPULER DI BOGOR SAAT PANDEMI

3 TEMPAT WISATA POPULER DI BOGOR SAAT PANDEMI
Banyak tempat wisata yang berada di indonesia terutama di bogor yang di rindukan selama masa karantina. Saat pandemi ini banyak orang yang tidak bisa berwisata dengan keluarga, pacar,atau teman.
Padahal, Bogor adalah kota yang indah dan menjadi salah satu kota yang terletak tidak jauh di jakarta. Lantas dimana saja tempat wisata populer di bogor yang menjadi farorit wisatawan saat pandemi ini.

3 TEMPAT WISATA POPULER DI BOGOR SAAT PANDEMI
Bukit Wangun
Bukit Wangun adalah salah satu objek wisata bukit kece di selatan kota Bogor. Ada banyak spot foto keren bagi kalian seorang instagramable. Di sini terdapat sebidang tanah luas yang dipenuhi oleh ilalang ilalang liar. Di sisi kanan jalan dari pintu masuk, lereng bukitnya banyak di tumbuhi oleh tanaman pertanian.
Bila anda berwisata disini anda seolah-olah sedang berada di suasana perdesaan yang sejuk. Anda dapat melihat pemandangan yang super indah dari bukit ini. Anda bisa melihat Gunung Gede dan Pangarango dari sisi timur, sedangkan Puncak Gunung Salak berdiri dengan gagah bisa anda lihat dari sisi selatan.
Lokasi Bukit Wangun berada di Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor. Bila mengendarai motor perjalanan menuju Bukit Wangon memakan waktu Sekitar 35 menit, bila menggunakan mobil memakan waktu sekitar 2 jam 8 menit lewat Tol Jagorawi.

3 TEMPAT WISATA POPULER DI BOGOR SAAT PANDEMI
Taman Budaya Sentul City
Taman Budaya Sentul City ini mempunyai luas sekitar 6 hektare dan memiliki pemandangan alam yang natural dan masih asri. Tempat ini menawarkan rekreasi dan bersantai dengan banyak pemandangan dari Gunung Pancar, Gunung Salak, Gunung Gede, Hingga Gunung Geulis.
Taman Buadaya Sentul City memiliki banyak wahana seru yang wajib di coba yaitu, Adventure Center, Green Center, Culture Center, dan Facility Center. Serta tidak ketinggalan untuk anak-anak pada hari sabtu dan minggu banyak kegiatan yang di khususkan untuk kegiatan anak, diantaranya Becak Mini, ATV, Panahan, Shooting Target, Outbond, Koda Poni, Serokan Ikan, dan masih banyak lagi.
Harga Tiket Taman Budaya Sentul yaitu, Tiket Masuk: Gratis, Kid High Rope: Rp.285.000, Adult High Rope: Rp.370.000, Fun Games: Rp.330.000, Paint Ball & Fun Games: Rp.300.00, Camping: Rp.550.000, Perang Panah: Rp.380.000, Trekking: Rp.380.000,.
Taman Budaya Sentul City Kawasan wisata ini berada di kawasan di Sentul City, Jalan Siliwangi No. 1, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat, Indonesia.

3 TEMPAT WISATA POPULER DI BOGOR SAAT PANDEMI
Curug Piit
Curug Piit adalah salah satu curug yang menawarkan keindahan alami yang memukau. Curug ini berada di dalam kawasan Taman Nasional Gunung Halimun, Bogor. Curug ini memiliki ketinggian sekitar 75 meter. Curahan airnya sejuk, bewarna hijau tosca, membentuk kolam yang besarnya berdiameter sekitar 20 meter.
Air terjun ini pada umumnya seperti curug yang berada di Kampung Hanjawar, Desa Malasari Kecamatan Nanggung ini terbentuk akibat terjadinya pahatan bumi. Yang beralamat Malasari, Nanggung, Bogor, Jawa Barat 16650.
Pada saat pandemi seperti ini, pastikan saat berkunjung tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19, yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan tidak bepergian saat suhu tubuh diatas 37,3 derajat celcius.
Untuk kalian yang ingin mengikuti Trip Murah dengan penawaran yang menarik bisa klik link https://www.instagram.com/kreatif.trip/?hl=id
Untuk melihat artikel yang lain bisa klik link https://www.kreatiftrip.com/wisata-bogor-yang-masih-buka-saat-ini/
Untuk melihat artikel yang lain bisa klik link https:https://www.kreatiftrip.com/5-tempat-wisata-di-jakarta-yang-harus-kunjungi/
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
021-2289-8963 -
Whatsapp
081333342081 -
Email
intijasakreatif@gmail.com
Belum ada komentar